Kumpulan Doa Yang Bisa Diamalkan Agar Cepat Mendapatkan Pekerjaan

Kumpulan Doa Yang Bisa Diamalkan Agar Cepat Mendapatkan Pekerjaan 

Jika saat ini kamu sedang mencari pekerjaan, maka doa agar cepat mendapat pekerjaan kemungkinan besar akan kamu panjatkan kepada Allah. Doa agar cepat mendapatkan pekerjaan termasuk dalam jenis doa mutlak. Artinya, ini jenis doa yang membebaskan kamu untuk menentukan teks bacaannya, dengan catatan tetap dalam batasan syariat tentunya. 

Tapi, kamu juga bisa menggunakan doa yang lebih umum serta mencakup permintaan kamu untuk segera mendapatkan pekerjaan. Yaitu doa yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW seperti doa diberikan rezeki yang baik. Yang dimaksud rezeki disini sangat luas maknanya, dan mendapatkan pekerjaan adalah salah satu cara kamu untuk mendapatkan rezeki yang baik. 

Lantas, apa saja doa agar cepat mendapatkan pekerjaan yang bisa diamalkan? Berikut dibawah ini kumpulan doa agar cepat mendapatkan pekerjaan yang bisa diamalkan, diantaranya yaitu :

  1. Berdoa Dengan Doa Umum Yang Telah Diajarkan Oleh Rasulullah SAW

Adapun doa umum untuk meminta rezeki yang baik, teks bacaannya adalah sebagai berikut :

“Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.”

Artinya :

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang baik, dan amal yang diterima.” (Shahih, HR. Ahmad, IV/322). 

Adapun waktu terbaik untuk membaca doa diatas adalah ketika membaca dzikir dipagi hari sebagaimana tuntunan yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW. 

  1. Berdoa Dengan Doa Agar Dimudahkan Dalam Segala Urusan

Selain doa meminta rezeki yang baik diatas, doa dibawah ini juga patut dicoba untuk memudahkan kamu dalam mendapatkan pekerjaan. 

Bacaan doa agar dimudahkan dalam segala urusan adalah sebagai berikut :

Dari Anas bin Malik, ia berkata bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda, 

“Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul hazna idza syi’ta sahlaa.”

Artinya :

“Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali yang Engkau buat mudah. Dan Engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah.” (Shahih, HR. Ibnu Hibban, 3/225). 


  1. Berdoa Dengan Doa Yang Mutlak

Sebagaimana yang telah disinggung diatas bahwa doa mutlak merupakan doa yang membebaskan kamu untuk menentukan sendiri lafaz teks doanya. 

Contohnya yaitu :

“Ya Allah berikanlah hamba pekerjaan yang baik untuk agama dan juga dunia.”

“Ya Allah mudahkanlah hamba untuk mendapatkan pekerjaan yang baik.”

Dan lain sebagainya.

Adapun dalil yang melandasi diperbolehkannya menggunakan doa mutlak adalah sebagaimana sabda Rasulullah SAW, 

“Hendaklah seseorang diantara kalian memilih doa dan dia kagumi, lalu dia berdoa kepada Allah ‘azza wa jalla.” (HR. Bukhari dan an-Nasai. Lafadz tersebut merupakan milik an-Nasai). 


  1. Meminta Doa Kepada Orangtua

Sebaiknya kamu jangan pernah tinggalkan doa kepada orangtua ini jika ingin segera mendapatkan pekerjaan. Meski setiap orangtua selalu mendoakan anaknya agar mendapatkan apapun yang terbaik dalam hidupnya. Tapi, tidak ada salahnya jika secara khusus kamu meminta kedua orangtua agar dimudahkan dalam mendapatkan pekerjaan. 

Sebab, doa orangtua itu sangat dahsyat, sudah ada banyak kisah tentang orangtua yang mendoakan anaknya dan terkabul. Karena itu, kamu jangan pernah remehkan doa yang satu ini. Mintalah restu dan doa kedua orangtua jika kamu ingin dimudahkan dalam mendapatkan pekerjaan. 

Selain membaca doa agar cepat mendapatkan pekerjaan diatas, kamu pun harus memperhatikan adab – adab dalam berdoa, syarat – syarat terkabulnya doa, dan menjauhi segala hal yang membuat doa kamu tidak dikabulkan oleh Allah. 

Baca juga: Inilah 3 Doa Meminta Keturunan yang Baik Kepada Allah, Coba Diamalkan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *